Jumat, 22 Agustus 2014

HerbalWamena.com tidak menjual sarang semut

Kami tidak lagi menjual sarang semut, karena Agro Herbal Husada hanya memproduksi minyak buah merah, kami harapkan dengan demikian akan lebih fokus dan bisa memberikan pelayanan dengan lebih baik kepada pelanggan.

Selasa, 19 Agustus 2014

Minyak Buah Merah Wamena

Kami menyediakan Minyak Buah Merah Asli wamena Produksi Agro Herbal Husada Distrik Walesi Wamena. Minyak Buah Merah merupakan obat untuk penyakit kanker dan juga memiliki banyak manfaat lainnya. Minyak buah merah Wamena berkhasiat untuk meningkatkan daya tahan tubuh sehingga tidak mudah sakit dan mempercepat penyembuhan.

Rabu, 23 April 2014

Mengenal lebih dekat dengan BSMI Jayawijaya

BSMI jayawijaya berawal dari kedatangan beberapa dokter PPT ke pegunungan tengah papua yaitu dokter Mukri Nasution, dokter Maulidar Saputra, dokter Meriska Adelina dan beberapa dokter lainnya. Mereka telah memiliki banyak pengalaman di BSMI di sumatra waktu kuliah kedokteran.

Diawalnya bernama BSMI wamena dengan situsnya bsmiwamena.or.id, namun sesuai dengan SK BSMI Pusat yang baru di deklarasi yang (akan) dilaksanakan pada akhir Mei 2014 berganti nama menjadi BSMI Jayawijaya dengan situsnya bsmijayawijaya.or.id.

BSMI wamena termasuk pihak yang paling banyak mengadakan kegiatan kemanusiaan di wamena dan sekitarnya. BSMI wamena pernah mengadakan baksos dengan mengumpulkan baju layak pakai untuk dibagikan kepada penduduk asli di wamena dan sekitarnya, dengan menggunakan media sosial banyak sekali pakaian layak pakai dan yang masih baru. dari sekali mengumpulkan sangat banyak sekali pakaian yang datang sehingga tidak habis dibagi dalam 3 kali kegiatan pembagian.

Pada Akhir Bulan Mei nanti akan diadakan deklarasi BSMI Jayawijaya yang terdiri dari banyak kegiatan diantaranya donor darah, bedah buku, seminar kegawat daruratan, khitanan masal, pengobatan masal, bazar, dan baksos berupa pembagian baju layak pakai yang masih tersisa.

Para pengurus BSMI Jayawijaya terdiri dari pemuda diantaranya dari dokter, pegawai KPPN Wamena, pegawai BPS,  Dosen, pedagang dll. Para pengurus total semuanya tidak lebih dari 35 orang, ditambah dengan BSMR dengan jumlah yang kira-kira sama.

Pegunungan tengah papua sangat luas dan terdiri dari 8 kabupaten. jayawijaya, puncak jaya, yahukimo, tolikara, mamberamo tengah, yalimo, dan lanny jaya. akses ke pegunungan tengah  tersebut, masih terpusat ke wamena (ibukota kabupaten jayawijaya). akses tersebut dari jayapura, tidak ada akses dari lain. itupun dengan menggunakan pesawat. karena itu, kegiatan kemanusiaan di pegunungan tengah papua tergolong masih sedikit, terlebih lagi tidak ada akses ke pegunungan tersebut kecuali dengan pesawat.

Salah satu cara bagi anda untuk berbagi dengan masyarakat pegunungan tengah papua adalah melalui bsmi jayawijaya. Dalam waktu dekat bsmi jayawijaya akan melaunching situs bsmijayawijaya.or.id dengan banyak rencananya akan dilengkapi dengan fitur konfirmasi transfer donasi dan newsletter, sehingga bagi anda yang berlangganan newletter dari bsmi jayawijaya dapat mendapatkan update kegiatan bsmi jayawijaya.

Semoga kehadiran bsmi jayawijaya dapat memberikan kontribusi bagi masyarakat pegunungan tengah papua.

Senin, 25 November 2013

Penerbangan Wamena-Jayapura di Akhir Tahun

Akhir tahun 2013 ini bandara menjadi lebih ramai daripada bulan-bulan sebelumnya. Perayaan Natal dan disambung tahun baru, ditambah dengan banyaknya libur pada saat itu karena ditambah dengan libur khusus papua, menjadi pemicu banyaknya orang yang berburu tiket wamena-jayapura. Wamena-jayapura hanya bisa ditempuh dengan pesawat udara terutama maskapai Trigana-Air.

Hanya ada dua maskapai komersil yang melayani penerbangan Wamena-jayapura yaitu Trigana-Air dan Susi air. Selain itu dibantu dengan pesawat Hercules dari TNI. Susi-Air hanya menampung sedikit sekali penumpang karena tergolong  pesawat perintis, selain itu waktu tempuh juga jauh lebih lama, lebih dari satu jam.

Jumlah penumpang yang bisa diangkut oleh pesawat Trigana-Air juga tidak sama antara rute jayapura-wamena dengan wamena-jayapura, Rute Wamena-Jayapura hanya bisa menampung penumpang sekitar 50% dari total kursi karena bandara wamena dekat dengan gunung yang cukup tinggi dan panjang landasan yang lebih pendek.

Apabila sedang tidak ada Pesawat Hercules, Seringkali penumpang rute Wamena-Jayapura menjadi menumpuk, apa lagi jika sudah mendekati perayaan natal dan tahun baru. Tiket Trigana Wamena-Jayapura menjadi lebih mahal. Para agen tiket trigana berebut tiket untuk dijual dengan harga yang mahal mencapai 2 juta bahkan bisa lebih, padahal harga normal tiket trigana wamena-jayapura tidak mencapai Rp. 700.000,- dengan catatan masih banyak penumpang yang tidak terangkut oleh Hercules.


Minggu, 22 September 2013

Wamena setelah Pilkada

Pilkada berlangsung sangat aman, tidak ada keributan sama sekali. saya sempat bersepeda keliling kota, aman. tapi anehnya saya tidak menemui TPSnya. yang menang yaitu no 2, bupati yang sekarang menjabat, bapak wempi wetipo.

Jumat, 20 September 2013

Sekilas Tentang Harga di Wamena

Tidak ada cara lain dari luar papua untuk sampai ke wamena kecuali dengan pesawat, mulai dari sikat gigi sampai mobil truk semuanya diangkut dengan pesawat karena tidak ada jalan darat. kabarnya ada jalan darat, namun ada jembatan yang masih tidak bisa dilalui karena sungainya sangat lebar dan deras, selain itu ada juga buayanya. waktu tempuh sampai jayapura mencapai dua malam. karena  itu sangat mengerikan karena harus bermalam, yaitu masalah keamanannya.

Kamis, 19 September 2013

Pilkada Kab. Jayawijaya

Hari ini tanggal 19 sept 2013 wamena terasa galau, antara pesta demokrasi dan potensi kerusuhan. pada pilkada sekarang ini kab. jayawijaya terdapat dua kubu yang tentunya tidak akur, satu kubu yaitu bapak bupati wempi wetipo yang sekarang ini masih menjabat.

Rabu, 21 Agustus 2013

Minyak Buah Merah Asli Papua

Minyak buah merah asli papua memang sulit untuk didapatkan. karena meskipun suatu produk telah terdaftar, itu tidak menjamin keaslian dan mutunya. ada label dari dinkes ataupun BP POM hanya mengindikasikan bahwa produk tersebut tidak beracun dan layak untuk dikonsumsi. bukan karena asli.

Senin, 19 Agustus 2013

Sari Buah Merah Obat Tekanan Darah Tinggi

Sewaktu pulang kampung ke Rokan Hulu Riau 2 minggu awal agustus 2013 ini, Bapak saya sempat kumat tekanan darah tingginya. katanya rasanya kepala itu seperti batu, hingga mata berkunang kunang dan telinga berdengung, kepala tidak bisa digerakkan.

Apa Itu KPPN?

KPPN (Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara) adalah kantor vertikal Direktorat Jenderal Perbendaharaan yang berada di bawah Kementerian Keuangan. Direktorat Jenderal Perbendaharaan adalah unit eselon I yang melakukan tugas kementerian keuangan selaku bendahara umum negara. Direktorat Jenderal Perbendaharaan juga yang menyusun Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP).